7 TIPS Yang Dilakukan Saat Banjir

9:17 PM

TIPS Yang Dilakukan Saat Banjir





Assalamualaykum,

Awal tahun baru 2020 ini di warnai dengan bencana banjir secara merata hampir di seluruh Jabodetabek dan tahun ini merupakan banjir terbesar seperti nya yang pernah aku baca dari berita-berita.

Menurut Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), korban jiwa akibat banjir serta longsor di Jabodetabek kemarin bertambah menjadi 60 orang dengan dua orang masih dinyatakan hilang. 

Wilayah yang biasanya tidak pernah terkena banjir, tahun ini terkena banjir dan wilayah yang sudah sering langganan terkena banjir, tahun ini lebih parah lagi. Bahkan ada yang sampai tiga meter tinggi nya hingga menutupi rumah, astaghfirullah. 

Walau rumah aku sendiri alhamdulillah tidak mengalami banjir, tapi aku turut merasakan sedih melihat teman-teman juga saudara yang rumah nya terkena banjir bahkan sampai mengalami kerugian materi. Kerugian materi Insha Allah bisa diganti, tetapi trauma karena banjir itu yang akan lama hilang nya. 

Banjir tidak hanya merusak barang-barang kita tapi juga bisa menimbulkan masalah kesehatan seperti penyakit kulit, muntaber atau diare, demam berdarah dan masih banyak lagi. Penyakit-penyakit ini bisa terjadi dari akibat sulitnya mendapatkan air yang bersih.

Area komplek perumahan salah satu sahabat aku, pernah beberapa kali terkena banjir dan setiap awal mulai musim hujan, dia pasti selalu sudah siaga menyiapkan apa saja yang perlu di siapkan dikala banjir datang. Seperti tas tempat menyimpan dokumen penting, beberapa pakaian serta stok makanan di dalam sebuah tas.
Sahabat aku juga cerita ketika banjir kemarin, ada salah satu tetangga nya yang meninggal karena kesetrum. Tetangga nya ini terkena sengatan listrik dari kulkas rumah nya yang terkena genangan air dari air hujan yang masuk ke dalam rumah nya. 



Nah, jika banjir datang perlahan, apa saja sih yang perlu kita lakukan? Berikut tips sedikit menghadapi ketika banjir melanda. Simak tips nya nih :
  1. Jangan Panik. Kalau kita panik, pikiran jadi tidak jernih dan bisa melukai diri sendiri nanti nya. Karena itu usahakan agar kita tidak langsung bereaksi panik, tenangkan diri dulu agar bisa bertindak dengan baik.
  2. Matikan segera aliran listrik dari Meter Circuit Breaker (MCB) di kWh meter begitu juga dengan gas di rumah. 
  3. Pindahkan barang-barang ke tempat yang lebih tinggi yang tidak terjangkau dengan genangan air. Terutama dokumen penting segera masukan ke dalam wadah berbahan plastik. 
  4. Bersiaplah untuk segera mengungsi ke tempat yang dataran nya lebih tinggi dan tidak terkena banjir.
  5. Jika air sudah mulai tinggi dengan cepat, hindari mengungsi dengan menggunakan kendaraan. Dikarenakan khawatir terbawa arus ketika air mulai deras.
  6. Bawa kotak obat, vitamin serta makanan kecil. Mengantisipasi persiapan menjaga stamina tubuh dari pernyakit dan juga menghindari kelaparan.
  7. Hubungi Saudara untuk meng-update kondisi kita saat ini.

Demikian 7 Tips yang dilakukan saat Banjir. Semoga kita selalu dalam perlindungan Allah SWT ya. Semoga Tips ini membantu ya..😍💕💕





💗 Cilya 💗
Mompreneur, Blogger, Happy Mom & Happy Wife

  





Fashion, fashion hijab, Fashionable, Fashion blogger, Fashion daily, Fashion hijabers, Fashion icon, Fashion indonesia, Fashion magazine, Fashion news, Fashion ootd, Fashion show, Fashion style, Fashion vlogger, Fashion vlogger indonesia, Fashion blog, Fashion blogger indonesia, Fashion blogger hijab, Beauty healthy, Beauty inside, Beauty influencer, Beauty journal, Beauty enthusiast, Beauty blogger, Beauty, Beauty blogger indonesia, Beauty blogger hijab, Beauty blogger indo

1 comment:

adhealbian said...

walaikum salam mba, anyway memang sangat penting lho membaca tips tips semacam ini, biar semua warga tahu betapa penting nya pengetahuan tentang bagaimana mempersiapkan diri sebelum banjir.

Powered by Blogger.